Cara Mempercepat Koneksi Internet, BlackHtc. Akan ada kalanya Anda merasa tersiksa karena koneksi
internet di rumah lamban selamban siput. Membuka satu buah email saja bisa
butuh bermenit-menit, apalagi untuk meramban ke situs-situs kesayangan. Memang
banyak faktor yang bisa dijadikan alasan di balik persoalan ini. Pengguna jasa
internet seluler pastilah sudah tahu bahwa faktor lokasi dan kekuatan sinyal
bisa dijadikan penyebab kelambanan lari koneksi internet. Pengguna internet
berbasis kabel pun tidak luput dari persoalan semacam ini. Kualitas kabel yang
buruk dan cuaca yang tidak menentu bisa dijadikan contoh menurunnya kecepatan
koneksi. Jadi, apakah kita hanya bisa diam saja ketika ini semua terjadi?
Apakah tidak ada cara mempercepat koneksi internet
dan kita bisa kembali menikmati apa pun yang disuguhkan secara online?
Ini Dia 7 Cara Mempercepat Koneksi Internet yang Sederhana
Berikut beberapa cara mempercepat koneksi internet
yang mungkin bisa Anda terapkan ketika internet menjadi selamban siput.
1. Gunakan
Speed Connect Internet Accelerator
Berbentuk
software, Speed Connect Internet Accelerator bekerja dengan cara mempercepat
pengaksesan email, pengunduhan/pengunggahan data, serta kecepatan dalam
meramban internet. Download versi terbarunya sekarang, dan silakan uji sendiri
efisiensi software ini.
2. Gunakan
Tweak Master
Software
lainnya yang cocok untuk Anda ujicoba. Tweak Master secara otomatis mendeteksi
tipe apakah koneksi yang sedang Anda gunakan, lalu mengoptimalkannya sesuai
dengan pengaturan yang juga diotomatisasi.
3. Gunakan
Software Kompresi Bandwidth
Seperti
misalnya Toonel.net. Selain gratis, yang berarti Anda tidak akan mendapatkan
beban tambahan, software semacam ini bisa bermanfaat untuk meredam ekses
penggunaan bandwidth apalagi jika penyedia layanan yang Anda gunakan hanya
memberi sedikit bandwidth.
4. Coba
gunakan DNS Alternatif
Setiap
penyedia layanan internet memiliki DNS mereka masing-masing. Akan tetapi,
seiring dengan pertumbuhan jumlah pelanggan yang menggunakan layanan yang sama,
trafik yang melalui DNS penyedia terkait akan semakin padat, dan menjadi
pelan-lah koneksi Anda sebagai akibatnya.
Coba cari
informasi mengenai DNS alternatif lain yang tersedia. Di internet, informasi
semacam ini banyak terdapat dan bisa dengan mudah ditemukan.
5. Gunakan
Software yang Berfungsi untuk Mempercepat Koneksi Internet
Contohnya
saja Onspeed yang katanya bisa menambah kecepatan koneksi hingga 10 kali lebih
tinggi dari yang biasa.
6. Ubah
Pengaturan Bawaan Windows
Windows
dilengkapi dengan fasilitas yang membuatnya membatasi penggunaan bandwidth
sebesar 20% saja dari keseluruhan bandwidth yang sebetulnya bisa kita
pergunakan. Coba riset sebentar di Google untuk mencari pola pengaturan yang
bisa membuat Anda mampu memaksimalkan penggunaan bandwidth di Windows.
7.
Berdayakan Cache
Cache
merupakan semacam kumpulan informasi yang disimpan oleh peramban ke dalam hard
disk. Dengan cache, Anda tidak perlu lagi memuat ulang semua informasi tentang
situs yang sering Anda kunjungi, yang sudah pasti memakan waktu lama dan
akibatnya membuat koneksi bekerja lebih keras. Atur agar peramban Anda bisa
menyimpan lebih banyak cache supaya ketika nantinya Anda membuka situs yang
sama di kemudian hari, waktu yang terbuang tidak lagi terlalu banyak.
Beberapa Video Petunjuk Untuk mempercepat Internet PC anda:
Jalan Terakhir sebagai Cara Mempercepat Koneksi Internet
Jika segala cara di atas, atau mungkin juga cara lain yang
Anda temukan sendiri, tidak berhasil mempercepat koneksi Anda, jalan terakhir
yang bisa Anda coba tempuh adalah dengan menghubungi Layanan Pelanggan milik
Penyedia Internet. Memang, jalan ini mungkin tidak akan terlalu efektif,
apalagi mengingat Anda harus mengeluarkan uang lebih untuk menelepon. Tetapi,
ini juga adalah cara mempercepat koneksi internet
paling ampuh untuk Anda dan berpotensi besar untuk mendorong Penyedia Internet
untuk bisa lebih baik lagi.
Anda baru saja membaca artikel yang berkategori Cara /
Internet /
Tips dan Trik
dengan judul Beberapa Cara Mempercepat Koneksi Internet PC Anda yang Singkat dan Sederhana. Anda bisa bookmark halaman ini dengan URL http://blackhtc.blogspot.com/2013/02/cara-mempercepat-koneksi-internet.html. Terima kasih!
Ditulis oleh:
Ifan Andri Prastya - Sabtu, 23 Februari 2013
Belum ada komentar untuk "Beberapa Cara Mempercepat Koneksi Internet PC Anda yang Singkat dan Sederhana"
Posting Komentar
Komentar anda mencerminkan pribadi anda. Jadi berikanlah komentar yang baik sesuai dengan topik yang dibahas.